
RASIKAFM.COM – Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Boyolali mengimbau masyarakat menyembelih hewan kurban di tempat lebih aman, yakni di tempat Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Ampel, bersamaan Hari Idul Adha pada masa pandemi COVID-19.
Kepala Bidang Kesehatan Hewan, Disnakan Kabupaten Boyolali, Aviany Rifdania mengatakan, jika penyembelihan di RPH, mobil yang membawa hewan kurban langsung dilakukan penyemprotan disinfektan, sedangkan petugas juga dilakukan steril sesuai protokol kesehatan. Namun, jika terpaksa dilakukan diluar RPH, masyarakat harus sesuai protokol kesehatan.
Menurunya, jika pelaksanaan di luar RPH, takmir masjid harus memilih panitia lebih selektif, antara lain, panitia tidak mempunyai riwayat penyakit bawaan, jumlahnya dibatasi setiap satu ekor sapi empat orang, jika menggunakan warga setempat, setiap masjid mempunyai fasilitas protokol kesehatan. Seperti menggunakan masker,panitia yang mencacah daging menjaga jarak dan duduknya tidak boleh berhadapan satu sama lainnya.