
SEMARANG – Gubernur Ganjar pranowo mengungkapkan sampai saat ini sudah ada 600.000 an warga Jateng yang sudah pulang kampung dari Jabodetabek. Meski begitu, jumlah itu masih sangat kecil dibanding total warga Jawa tengah yang ada di sana. Total warga Jawa tengah di Jabodetabek itu ada 7 jutaan, jadi yang mudik masih sangat kecil. Untuk itu, pihaknya berharap larangan mudik ini juga dibarengi perhatian atas warga jateng yang ada di sana.
Disinggung penerapan larangan mudik tersebut, Ganjar mengatakan akan melaksanakan sesuai petunjuk pusat. Dirinya berharap, aparat penegak hukum segera menindaklanjuti kebijakan itu dengan melakukan penjagaab di pintu-pintu keluar atau masuk.
Ganjar meminta kepada seluruh warga Jateng yang ada di Jabodetabek untuk mematuhi peraturan pemerintah dengan tidak mudik. Terkait keluarga yang ada di Jateng, pihaknya yang akan mengurus.