
BOYOLALI – Operasional kereta api, yang menghubungkan Stasiun Solobalapan dengan Bandara Adi Soemarmo tutup untuk sementara waktu menyusul minimnya jumlah penumpang.
Perwakilan Humas Bandara Adi Soemarmo Surakarta,Danar Dewi,mengatakan sejauh ini pihak otoritas bandara juga belum bisa memastikan kapan stasiun bandara tersebut akan kembali dibuka.Sebelumnya,sejak keluarnya status kejadian luar biasa akibat COVID-19 di Kota Solo, jumlah penumpang pesawat terbang melalui Bandara Adi Soemarmo terus mengalami penurunan. Untuk penurunannya sampai 80 persen dibandingkan kondisi normal. jika biasanya jumlah penumpang dalam satu harinya mencapai sekitar 2.000 orang, untuk saat ini hanya di kisaran 800 orang.