RASIKAFM.COM
Edit Content
logo rasika 105.6FM
Jadwal Imsakiyah

Sejumlah Desa di Kecamatan Ambarawa Siapkan Tempat Karantina Sementara

CORO

AMBARAWA – Meski pemerintah telah mengeluarkan larangan, keinginan sebagian masyarakat perantau untuk pulang kampung sepertinya tak bisa ditawar lagi.

Di sejumlah daerah di Jawa Tengah, kedatangan para pemudik masih terus berlanjut, di tengah besarnya risiko dan ancaman penularan Covid-19 yang terus meluas. Menyikapi hal tersebut, sejumlah desa yang ada di Kabupaten Semarang mulai melakukan antisipasi dengan menyiapkan tempat- tempat karantina secara mandiri di lingkungannya. Salah satunya adalah Desa Ngrapah, Banyubiru. Kades Ngrapah, Wargiyati menuturkan, aparat desanya tak mau mengambil risiko, kedatangan warga dari perantauan justru memperbesar risiko penularan wabah Covid-19. Maka pihaknya menyiapkan gedung serbaguna di lingkungan Balai Desa Ngrapah untuk tempat karantina sementara bagi warga desa yang mudik.

Selain Desa Ngrapah, Desa Bejalen Kecamatan Ambarawa juga telah menyiapkan tempat karantina sementara bagi warganya yang pulang dari perantauan.

Tag

TRENDING HARI INI

BACA JUGA

CAPTURE NETIZEN

KABAR POPULER