Sejumlah anggota DPR RI memberikan respons terhadap kebakaran pipa BBM Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara yang merambat ke permukiman warga dan menewaskan sejumlah orang.
Pertamina menyatakan akan berusaha sebaik mungkin untuk menangani bencana tersebut dan membantu warga yang terdampak.
Anggota Komisi VI DPR RI, Amin Ak, meminta Pertamina untuk melakukan investigasi menyeluruh atas kebakaran pipa BBM di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, yang terjadi pada Jumat (3/3/2023) malam.
Menurut Amin, Pertamina harus mengusut tuntas penyebab kebakaran yang telah menewaskan banyak orang tersebut.
Amin juga meminta Pertamina memberikan santunan kepada keluarga korban meninggal, menanggung biaya perawatan korban luka bakar, dan memberikan ganti rugi kepada warga yang rumahnya terbakar.
“Harus diketahui apakah karena murni human error, terdapat kerusakan sistem atau jaringan atau disebabkan faktor lain, misalnya sabotase. Perlu dikaji juga apakah perlu memindahkan depo mengingat lokasinya berada di tengah permukiman padat penduduk,” tegas Amin.