RASIKAFM.COM | SALATIGA – Nasip malang menimpa Dwi Ratnani (63), seorang pensiunan guru. Dirinya menjadi korban penjambretan di dekat rumahnya kawasan Kembangarum, Sidomukti, Salatiga, pada Kamis (18/10/2024) pagi. Akibat kejadian ini, Dwi kehilangan kalung emas seberat 10 gram yang dikenakannya.
Peristiwa tersebut terjadi ketika Dwi sedang berjalan santai sambil menggendong cucunya yang masih balita di area lapangan bola Kembangarum. Ketika ia sampai di perempatan yang mengarah ke Banjaran, seorang pria yang mengendarai sepeda motor Yamaha Mio mendekatinya.
Menurut keterangan Yunano Prabowo (33), menantu korban, pria tak dikenal tersebut awalnya pura-pura bertanya alamat. Namun, secara tiba-tiba, ia menarik kalung yang dikenakan Dwi.
“Pria itu awalnya bertanya alamat, tiba-tiba kalung yang di leher ibu mertua saya ditarik. Untungnya ibu saya tidak mengalami luka serius dan pada saat itu kondisi jalan tidak begitu ramai,” jelas Yunano saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat (18/10/2024) pagi.
Yunano juga menambahkan, setelah kejadian, ibunya langsung kembali ke rumah dan menghubunginya dalam kondisi syok.
“Saat itu tidak ada orang di rumah, ibu menghubungi saya karena kondisinya syok,” imbuhnya.
Meski kehilangan barang berharga, keluarga korban belum berencana untuk melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian.
“Belum ada rencana untuk melapor, tapi kami berharap pihak kepolisian bisa meningkatkan patroli di wilayah Kembangarum ini, yang selama ini dikenal sebagai kawasan yang aman,” kata Yunano