Bertempat di Kantor DPD PKS Salatiga jalan Sukarno Hatta Jagalan Cebongan Salatiga ratusan Jamaah pengajian dari anggota, simpatisan dan masyarakat umum ikuti kegiatan Tarhib Ramadhan atau pengajian menjelang datangnya bulan suci Ramadan 1443 H, Jumat 2 April 2022.
Dengan mengambil tema “Ramadhan bulan berbagi dan melayani” kali ini nampak jamaah serius mengikuti jalannya acara dari awal hingga akhir.
Ketua DPD PKS Kota Salatiga Latif Nahari mengatakan kegiatan ini rutin diselenggarakan menjelang datangnya bulan Suci Ramadhan, yang diikuti oleh anggota serta simpatisan PKS dan masyarakat umum, serta Majelis Taklim bimbingan dari PKS “Saya menghimbau kepada para kader dan simpatisan untuk dapat menjalankan ibadah dengan sebaik-baiknya, sehingga dapat memperoleh derajat taqwa seperti yang diharapkan” kata Latif Nahari, ST, yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Salatiga ini.
Latif Nahari menambahkan jika kegiatan ini Juga sebagai penguatan rohani dan tekad dalam menyongsong kemenangan PKS dikota Salatiga.
Suasana pengajian dan keterangan. Pers ketua DPW PKS
Sementara itu dalam isi ceramahnya, Drs.KH. Noor Rofiq ketua FKUB kota Salatiga, menyampaikan bahwa ibadah puasa adalah ibadah tertua yang dilaksanakan oleh manusia. “Bagi umat Islam puasa dibulan Ramadhan adalah ibadah yang luar biasa, baik pelaksanaan maupun ganjaran yang akan didapatkan. Yang mana dalam ibadah tersebut juga ada rangkaian ibadah lain yang dilaksanakan, yaitu shalat tarawih yang sangat antusias untuk dilaksanakan” kata Kyai Rofiq.
KH. Nur Rofiq juga menyampaikan gambaran 3 potret manusia, yaitu; manusia dholim, manusia yang mencari keuntungan pribadi, dan manusia yang menebar kebaikan karena ridho Allah. “Maka dari itu saya mengharapkan bahwa kader PKS adalah manusia yang senantiasa menebarkan kebaikan karena ridho Allah semata, bukan yang lain” harap Nur Rofiq.
Dalam Kegiatan kali ini juga dihadiri langsung oleh DR. Muhammad Haris, S.S., M.Si. selaku Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Provinsi Jawa Tengah. Pihaknya menyampaikan motivasi kepada para pengurus tentang karakter pemimpin yang baik dan memberikan arahan agar mampu meraih elektabilitas sehingga menjadi partai pemenang.