RASIKAFM.COM | UNGARAN – Kebakaran melanda sebuah toko alat rumah tangga Libra yang beralamat di Jalan Brigjen Sudiarto Nomor 9, Kelurahan Lodoyong, Ambarawa, Kabupaten Semarang, Sabtu (15/6/2024) sekira pukul 03.30 WIB. Karyawan toko yang terkepung api diketahui melompat dari lantai dua melalui pintu belakang untuk menyelamatkan diri.
Berdasarkan penuturan Kepala Pelaksana BPBD Alexander Gunawan, pihaknya mendapatkan informasi tersebut sekira pukul 04.00 WIB. Hasil koordinasi dengan petugas pemadam kebakaran (damkar) setempat, sebanyak 7 unit armada dari pos damkar Ambarawa, Bringin, dan Getasan berserta 2 unit mobil tangki air BPBD dikerahkan untuk menjinakkan api.
“Sekira pukul 06.20 WIB api berhasil dijinakkan,” kata Alex saat dikonfirmasi, Sabtu (15/6/2024).
Sementara kronologi yang didapatkan dari keterangan Kapolsek Ambarawa AKP Abdul Mufid, kejadian kali pertama diketahui oleh tetangga korban sekitar pukul 03.00 WIB. Ia mendengar bunyi ledakan mirip petasan sebanyak tiga kali. Setelah dicek sumber suara ternyata berasal dari lantai satu toko.
“Saat kami datang ke lokasi, salah seorang karyawan bisa keluar dengan melompat dari lantai dua. Sementara di dalamnya masih ada istri pemilik toko dan anaknya,” ungkapnya.
Petugas bersama masyarakat bergotong royong membantu mengevakuasi istri pemilik toko yang ternyata sedang sakit stroke. Ia mengalami luka lecet saat evakuasi dari lantai dua.
“Saat ini sudah dibawa ke RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo Ambarawa untuk mendapatkan perawatan,” sambungnya.
Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, hanya saja kerugian material ditaksir mencapai Rp600 juta. Dugaan penyebabnya adalah korsleting listrik pada lantai satu toko.
“Saat penyisiran bersama regu damkar, kami menemukan 2 brankas milik korban dan sudah kami serahkan kepada pemiliknya,” pungkasnya. (win)