URL audio tidak tersedia.

RASIKA 105.6 FM

"KAWAN PEMANDU JALAN"

Hetero for Startup Season 3 telah diluncurkan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada 21 Maret 2023. Tujuan gerakan Hetero for Startup adalah untuk memberdayakan kewirausahaan dan membantu entrepreneur mempercepat pertumbuhan bisnis. Program ini juga memberikan kesempatan untuk membangun jejaring antar entrepreneur.

Mbak Google

KABAR RASIKA

Ganjar Luncurkan Hetero for Startup Season 3 untuk Mendorong Pertumbuhan Bisnis

Ganjar Luncurkan Hetero for Startup Season 3 untuk Mendorong Pertumbuhan Bisnis

Ganjar Luncurkan Hetero for Startup Season 3 untuk Mendorong Pertumbuhan Bisnis

Featured Image

Hetero for Startup season 3 telah resmi diluncurkan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada hari Selasa (21/3/2023). Gerakan Hetero for Startup bertujuan untuk memberdayakan kewirausahaan dan membantu para entrepreneur mempercepat pertumbuhan bisnisnya.

Setelah meluncurkan Hetero for Startup 3 di Cinepolis Java Super Mall, Kota Semarang, Ganjar mengaku sangat antusias untuk melihat munculnya ide-ide kreatif dan entrepreneur baru dari program ini. Selain itu, Hetero for Startup juga memberikan kesempatan untuk membangun jejaring antar entrepreneur.

“Sudah season 3 ya. Harapan saya akan memunculkan banyak entrepreneur baru. Lalu di antara mereka nanti akan berkumpul dan berbagi pengalaman. Harapan juga, para peserta ini aset jejaring yang bisa dibangun. Tentu saja para mentor yang canggih-canggih dan hebat-hebat ini akan bisa mengawal, memberikan treatment agar usaha kawan-kawan muda ini bisa tumbuh kembang,” katanya.

Ganjar berharap Hetero for Startup 3 dapat memberikan lebih banyak inspirasi dibandingkan musim-musim sebelumnya. Terutama sejak Hetero for Startup season 2, sudah banyak peserta dari luar Jawa Tengah yang turut meramaikan acara tersebut. Ke depan, Hetero for Startup diharapkan dapat menjangkau lebih banyak entrepreneur baru, tidak hanya di Jawa Tengah, tetapi juga di seluruh Indonesia.

“Saya senang, saya bangga karena udah sampai season 3. Mudah-mudahan nantinya ini akan betul-betul bisa menjangkau kawan-kawan entrepreneur baru, dan mulai beberapa waktu lalu hampir dari seluruh Indonesia ikut serta menjadi peserta di sini. Itu tentu saja memberikan pengalaman bagus buat mereka yang mau jadi pengusaha. Mudah-mudahan manfaat, di tengah situasi yang sulit kita harus optimis,” katanya.

Kehadiran peserta dari berbagai daerah di Indonesia sebenarnya tidak diprediksi saat Ganjar Pranowo pertama kali meluncurkan Hetero for Startup. Awalnya, Hetero for Startup dirancang sebagai wadah untuk membangun kreativitas entrepreneur yang sedang merintis startup baru di Jawa Tengah. Oleh karena itu, untuk season 3 ini diharapkan dapat memiliki dampak yang lebih besar, terutama dalam hal memperkuat jejaring antar peserta.

“Saya dulu bicaranya Jawa Tengah. Tapi ada yang lupa bahwa satu kejadian di Jawa Tengah bisa dibaca di manapun dengan alat ini (gawai) karena dunia digital. Kita nggak bisa lagi bicara aksi-aksi lokal itu dipartisi sehingga nggak bisa keluar, nggak bisa. Dunia digital sudah memaksa semua borderless. Begitu kita buat, maka ada orang yang tertarik, maka nggak bisa nggak. Kita aksi lokal tapi dampaknya bisa global. Pada saat itulah kemudian yang lain bicara ada yang mau ikut dan datang maka saya katakan komunitas ini akan bisa menjadi kekuatan jejaring karena mereka berasal dari banyak tempat,” jelas Ganjar.

Hetero for Startup lahir dari kolaborasi antara Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Tengah dengan anak-anak muda dalam menciptakan coworking space bernama Hetero Space. Hetero Space adalah wujud nyata dari impian Ganjar untuk memiliki satu tempat yang dapat membantu menyelesaikan berbagai masalah bisnis.

Tempat ini dapat mempertemukan para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah agar dapat berbagi pengalaman dan saling membantu dalam mengatasi berbagai kendala. Berbagai kegiatan kemudian dilakukan, sehingga memunculkan banyak ide, fasilitas, sistem, dan metode baru yang diberikan oleh para mentor yang terlibat.

“Dari keluh kesah mereka ini mengerucut pada satu sikap, saya mau jadi pengusaha, punya problem skill dan knowledge, maka nanti akan di-training. Saya memilih problem akses keuangan, perbankan nanti kami hadirkan, atau barangkali investor kami hadirkan, sehingga mereka bisa berjumpa dan kemudian untuk bisa maju mereka butuh orang-orang untuk mendampingi. Maka tadi dicarikan mentor-mentor profesional, bukan kami. Karena mungkin kami tidak memiliki kemampuan sampai sehebat mereka (mentor). Mereka kita hire agar kemudian bisa mendampingi,” tandas Ganjar.

BACA JUGA :

Lubang-lubang di Jalan Gatot Soebroto Ungaran meresahkan pengendara karena membahayakan terutama saat malam dan hujan. Satlantas Polres Semarang dan BBPJN Jateng-DIY melakukan penambalan darurat pada Rabu (19/11/2025) untuk mencegah kecelakaan. Total 12 titik ditangani, sementara perbaikan permanen dijadwalkan pada 2026.
Ruas Jalan Gatot Soebroto Ungaran Penuh Lubang, Satlantas Polres Semarang dan BBPJN Jateng-DIY Gercep Penambalan Darurat
Fort Willem I di Ambarawa resmi dibuka sebagai destinasi wisata heritage oleh Pemkab Semarang pada Senin. Bupati Ngesti Nugraha menyebut wisata ini membuka peluang ekonomi karena memadukan sejarah dan panorama alam. Pengembangan lanjutan dan penguatan akses direncanakan untuk meningkatkan kenyamanan serta manfaat bagi
Bupati Semarang Sebut Benteng Pendem Ambarawa Jadi Penguat Wisata Heritage dan Ekonomi Baru
BPBD Kabupaten Semarang mengirim satu tim BKO berisi 12 personel ke Desa Cibeunying, Majenang, Cilacap, pada Jumat (14/11/2025) malam untuk membantu penanganan longsor. Pengiriman dilakukan setelah permintaan resmi BNPB dan BPBD Jateng. Tim berangkat dengan perlengkapan SAR untuk mempercepat pencarian di lokasi terdampak hujan deras.
BPBD Kabupaten Semarang Kirim Tim BKO Bantu Penanganan Longsor di Cilacap
Penutupan Total Jalur Barat Jalan Arteri Yos Sudarso Semarang untuk Proyek Tol Semarang–Demak Seksi 1A, Berlaku Satu Bulan
Penutupan Total Jalur Barat Jalan Arteri Yos Sudarso Semarang untuk Proyek Tol Semarang–Demak Seksi 1A, Berlaku Satu Bulan

JANGAN LEWATKAN:

Wajib Baca! Bijak di Jalan, Aman di Tujuan Pentingnya Kesadaran Lalu Lintas di Indonesia
Wajib Baca! Bijak di Jalan, Aman di Tujuan: Pentingnya Kesadaran Lalu Lintas di Indonesia
Etika pengemudi di jalan raya sangat penting untuk menciptakan keselamatan dan kenyamanan bersama. Pengemudi perlu menghormati pejalan kaki dengan berhenti di zebra cross, mengurangi kecepatan di area ramai, tidak berkendara di trotoar, serta memperhatikan anak-anak dan lansia sebagai pengguna jalan paling rentan.
Etika Pengemudi terhadap Pejalan Kaki
Soto Kare Reksa di Salatiga menjadi kuliner legendaris sejak 1942, warisan keluarga Sofyan yang masih mempertahankan resep tradisional dengan kuah santan dan sandung lamur khas. Berlokasi di gang belakang bekas Bioskop Reksa, warung ini tetap ramai dikunjungi pecinta kuliner dari berbagai daerah karena cita rasanya yang autentik.
Soto Kare Reksa Salatiga Sensasi Kuliner sejak 1942
Rasika memberikan panduan bagi masyarakat untuk tetap menjalani masa tua dengan sehat dan bahagia. Artikel ini membahas pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental, tetap bersosialisasi, menekuni hobi positif, serta memperkuat ibadah sebagai kunci menghadapi pertambahan usia dengan penuh rasa syukur dan semangat hidup.
Umur Semakin Bertambah? Ini Tips Agar Tetap Positif di Masa Tua
Lima tempat dimsum di Ungaran, Kabupaten Semarang, menjadi rekomendasi favorit pecinta kuliner. Rasika memperkenalkan ragam inovasi dimsum kekinian yang populer di kalangan masyarakat. Dimsum lezat ini disajikan dengan beragam varian rasa dan topping unik melalui layanan offline maupun ojek online.
Bikin Ngiler! Berikut 5 Rekomendasi Dimsum di Ungaran
Desa wisata Pesona Garda di Dusun Dawung, Desa Candirejo, Kecamatan Pringapus, Kabupaten Semarang, ditunjuk sebagai venue resmi arung jeram pada Porprov Jateng 2026. Penunjukan dilakukan untuk mendukung sport tourism dan ekonomi warga. Pengelola lokal menyiapkan infrastruktur, pelatihan teknis, serta fasilitas penunjang demi suksesnya ajang tersebut.
Pesona Garda Jadi Venue Arung Jeram Porprov Jateng 2026

INFOGRAFIS

TERKINI

Inflasi Jawa Tengah mencapai 2,86 persen pada Oktober 2025, menurut Bank Indonesia. Seluruh kota pemantauan terdampak di wilayah Jateng pada periode tersebut. Kenaikan terjadi karena harga emas global, serta permintaan ayam dan cabai. Pengendalian dilakukan melalui koordinasi TPID, operasi pasar, dan digitalisasi transaksi.
Inflasi Jateng Tetap Terkendali, TPID Perkuat Program Stabilisasi Hulu–Hilir
Inflasi Jawa Tengah mencapai 2,86 persen pada Oktober 2025, menurut Bank Indonesia. Seluruh kota pemantauan terdampak di wilayah Jateng pada periode tersebut. Kenaikan terjadi karena harga emas global,...
Ekonomi Jawa Tengah tumbuh 5,37 persen pada triwulan III 2025, didorong investasi dan kinerja industri pengolahan. Pertumbuhan terjadi di tengah ketidakpastian global. Industri TPT dan alas kaki memimpin akselerasi, sementara digitalisasi meningkat dengan 8,04 juta pengguna QRIS. BI memastikan sinergi kebijakan untuk menjaga momentum.
Ekonomi Jateng Tumbuh 5,37 Persen, Industri Pengolahan Jadi Motor Penggerak
Ekonomi Jawa Tengah tumbuh 5,37 persen pada triwulan III 2025, didorong investasi dan kinerja industri pengolahan. Pertumbuhan terjadi di tengah ketidakpastian global. Industri TPT dan alas kaki memimpin...
Asap tebal muncul dari atap Swalayan Luwes Ungaran setelah tumpukan kertas di lantai empat terbakar pada Rabu (19/11/2025). Kebakaran dipicu panas cerobong asap restoran. Petugas sekuriti dan damkar segera memadamkan api. Tidak ada korban jiwa dan operasional swalayan tetap berjalan.
Terpapar Panas Cerobong Asap, Lantai Empat Swalayan Luwes Ungaran Terbakar
Asap tebal muncul dari atap Swalayan Luwes Ungaran setelah tumpukan kertas di lantai empat terbakar pada Rabu (19/11/2025). Kebakaran dipicu panas cerobong asap restoran. Petugas sekuriti dan damkar segera...
Lubang-lubang di Jalan Gatot Soebroto Ungaran meresahkan pengendara karena membahayakan terutama saat malam dan hujan. Satlantas Polres Semarang dan BBPJN Jateng-DIY melakukan penambalan darurat pada Rabu (19/11/2025) untuk mencegah kecelakaan. Total 12 titik ditangani, sementara perbaikan permanen dijadwalkan pada 2026.
Ruas Jalan Gatot Soebroto Ungaran Penuh Lubang, Satlantas Polres Semarang dan BBPJN Jateng-DIY Gercep Penambalan Darurat
Lubang-lubang di Jalan Gatot Soebroto Ungaran meresahkan pengendara karena membahayakan terutama saat malam dan hujan. Satlantas Polres Semarang dan BBPJN Jateng-DIY melakukan penambalan darurat pada Rabu...
Fort Willem I di Ambarawa resmi dibuka sebagai destinasi wisata heritage oleh Pemkab Semarang pada Senin. Bupati Ngesti Nugraha menyebut wisata ini membuka peluang ekonomi karena memadukan sejarah dan panorama alam. Pengembangan lanjutan dan penguatan akses direncanakan untuk meningkatkan kenyamanan serta manfaat bagi
Bupati Semarang Sebut Benteng Pendem Ambarawa Jadi Penguat Wisata Heritage dan Ekonomi Baru
Fort Willem I di Ambarawa resmi dibuka sebagai destinasi wisata heritage oleh Pemkab Semarang pada Senin. Bupati Ngesti Nugraha menyebut wisata ini membuka peluang ekonomi karena memadukan sejarah dan...
Muat Lebih

POPULER

Asap tebal muncul dari atap Swalayan Luwes Ungaran setelah tumpukan kertas di lantai empat terbakar pada Rabu (19/11/2025). Kebakaran dipicu panas cerobong asap restoran. Petugas sekuriti dan damkar segera memadamkan api. Tidak ada korban jiwa dan operasional swalayan tetap berjalan.
Terpapar Panas Cerobong Asap, Lantai Empat Swalayan Luwes Ungaran Terbakar
Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lingkar Selatan (JLS) Salatiga, Selasa (12/11/2025) petang, saat truk kontainer Hino H-1849-CG yang dikemudikan Supardi terbalik dan terbakar akibat diduga rem blong. Peristiwa di depan Makam Simpang Empat Aulia ini menewaskan sopir di lokasi, dan kini masih diselidiki Satlantas Polres Salatiga.
Kecelakaan Maut di JLS Salatiga, Truk Hino Terbalik dan Terbakar di Depan Makam Aulia

Copyright @ rasikafm.com | All rights reserved