RASIKAFM.COM | SALATIGA – Palang Merah Indonesia (PMI) Salatiga memberi bantuan kepada Jumini Warga RT 3 RW 7 Gunungsari Sidorejo Kudul Tingkir Salatiga yang rumah bagian belakangnya ambruk. Bantuan diserahkan ketua PMI Salatiga Muh Haris didampingi segenap pengurus PMI.
“PMI hadir membantu meringankan beban Ibu Jumini yang rumah bagian belakangnya ambruk. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk beliau. Ini bagian ihktiar PMI dalam membantu masyarakat yang membutuhkan,” kata Muh Haris, belum lama ini.
Muh Haris menambahkan, batuan yang diserahkan berupa beras, gula, teh, minyak, telur, mi instan, roti kering, dan uang tunai.
Seperti diketahui, rumah yang dihuni Jumini roboh akibat lapuknya bangunan dan terpaan angin kencang.
Bangunan yang roboh hanya sebagian saja yaitu bagian belakang rumah. Kejadian pada hari Jumat 11 November 2022 jam 8 pagi. Hingga kini, rumah yang roboh itu belum dirikan lagi.Bantuan yang dibutuhkan korban bahan makanan dan bahan bangunan.
“Kami berterima kasih kepada masyarakat, bahwa dana pemasukan PMI di antaranya Bulan Dana salah satunya digunakan untuk hal-hal seperti ini. Yakni membantu masyarakat yang membutuhkan untuk meringankan beban,” tutur Wakil Wali Kota Salatiga periode 2011-2022 ini.