
RASIKAFM – Warga digegerkan dengan penemuan jasad bayi perempuan di Lapangan Voli Jalan Candi Pawon Selatan RT 4 RW 1, Kelurahan Kalipancur, Kecamatan Ngaliyan pada Sabtu (2/10/2021) sekira pukul 17.30 WIB.
Sebelum ditemukan, Rizky, warga sekitar mengatakan, ada dua wanita yang mendatangi rumahnya dengan alasan untuk meminjam kamar mandi.
[irp posts=”23389″ name=”Geger, Penemuan Jasad Bayi Perempuan Di Ngaliyan”]
Setelah kedua wanita itu selesai dan pergi meninggalkan kamar mandi, Rizky yang saat itu sendirian, setelah kamar mandinya dipinjam oleh dua wanita tak dikenal itu, ia melihat ada darah berceceran.
“Waktu itu saya cuma mikir satu diantara dua wanita itu sedang menstruasi, karena banyak darah di kamar mandi. Mereka izin pinjam kamar mandi sekitar pukul 09.00 WIB,” katanya, Sabtu (2/10/2021) malam.
Tanpa pikir panjang ia langsung membersihkan darah yang berceceran di kamar mandi rumahnya. Namun, saat berpamitan, kata dia, salah satu perempuan itu wajahnya terlihat pucat.
“Sempat saya bersihkan darah tersebut, ya saya pikir satu di antara mereka sedang sakit. Karena saat berpamitan wajahnya pucat, dan saya tanya apa sedang sakit hanya dijawab tidak,” jelasnya.
Inafis Polrestabes Semarang saat melakukan pemeriksaan dan penyelidikan penemuan jasad bayi perempuan di Lapangan Voli Jalan Candi Pawon Selatan RT 4 RW 1, Kelurahan Kalipancur, Kecamatan Ngaliyan pada Sabtu (2/10/2021).
Meski demikian, Rizki sedikit curiga lantaran darah tersebut juga berada di dinding ventelasi yang langsung menuju lapangan voli.
“Ada darah juga di ventelasi kamar mandi, meski agak aneh, namun saya tidak begitu berpikir yang tidak-tidak,” ucapnya.
Setelah membersih kamar mandi, Rizki pun meninggalkan rumah untuk pergi ke Puwodadi. Namun pada sore hari, ia terkejut saat ditelpon oleh keluarga karena ditemukan jenazah bayi di belakang kamar mandinya.
“Ya sangat terkejut, maka dari itu saya langsung pulang, ternyata benar warga menemukan jenazah bayi,” paparnya.