RASIKAFM.COM | UNGARAN – Warga Lingkungan Ngancar, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, digemparkan oleh penemuan jenazah seorang wanita paruh baya dalam kamar tidurnya, Rabu (23/4/2025) pagi. Korban berinisial HR (50) pertama kali ditemukan oleh anak kandungnya, Achmad (26), saat hendak berangkat kerja.
Menurut kesaksian Achmad, malam sebelumnya ia sudah merasa curiga karena rumah dalam keadaan sepi, sementara orang tuanya tak tampak.
“Saya ketuk pintu kamar ibu tapi tidak ada jawaban. Saya pikir ibu sudah tidur,” tuturnya.
Kecurigaannya semakin kuat ketika keesokan paginya ia menemukan ponsel ibunya tergeletak di luar kamar. Ia sempat mengira sang ibu pergi ke Yogyakarta bersama ayahnya. Namun, setelah mencoba membuka paksa pintu kamar, ia menemukan ibunya sudah tak bernyawa di samping tempat tidur.
“Saya dobrak pintunya karena firasat saya nggak enak. Setelah masuk, saya lihat ibu sudah tidak bernyawa,” jelasnya.
Temuan itu segera dilaporkan kepada Ketua RT setempat, Suroso (54), yang langsung menghubungi pihak kepolisian.
“Tiga hari lalu korban masih terlihat sehat dan bercanda dengan warga. Tidak ada tanda-tanda mencurigakan sebelumnya,” ujar Suroso.
Hasil pemeriksaan pihak medis, pada tubuh korban ditemukan luka di bagian belakang kepala akibat benturan benda tumpul dan terdapat jeratan di leher, yang memperkuat dugaan adanya unsur kekerasan.
Sementara Kapolsek Bawen, AKP Wiwid Wijayanti menyampaikan, penyelidikan masih berlangsung.
“Kami sedang mendalami kasus ini dan mencari pelaku. Lokasi kejadian sudah kami sterilkan,” tegasnya.
Jenazah korban telah dibawa ke RS Bhayangkara Semarang untuk dilakukan autopsi guna keperluan penyelidikan lebih lanjut. Garis polisi telah dipasang di lokasi kejadian dan penyelidikan masih terus berlanjut. (win)