RASIKAFM.COM | UNGARAN – Kecelakaan beruntun terjadi di ruas Tol Semarang-Solo, tepatnya sekitar KM441 jalur B wilayah Bawen, Kabupaten Semarang, pada Sabtu (5/4/2025) malam. Kecelakaan tersebut melibatkan tujuh kendaraan yang mengalami kerusakan di bagian depan dan belakang.
Menurut Marketing Communication PT Trans Marga Jateng (TMJ), Dian Saputra, informasi sementara menyebutkan bahwa kecelakaan melibatkan enam kendaraan.
“Betul, tujuh kendaraan,” ujar Dian saat dikonfirmasi.
Dugaan awal, sebuah truk boks gagal fungsi pengereman sehingga menabrak 6 kendaraan yang ada di depannya.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, hanya luka ringan dan sudah mendapatkan penanganan di rumah sakit At Tin Bawen,” terangnya.
Kecelakaan ini menyebabkan ketersendatan arus lalu lintas, terutama saat pemberlakuan sistem one way untuk arus balik libur lebaran. Dalam video yang beredar di media sosial, petugas tol terlihat mengevakuasi sebagian kendaraan menggunakan mobil khusus. Beberapa kendaraan tampak berada di lajur kanan jalan tol.
PT TMJ terus mengimbau pengguna jalan agar memastikan kondisi pengemudi dan kendaraan dalam keadaan prima serta laik jalan sebelum melakukan perjalanan.
“Pastikan juga kecukupan BBM, saldo E-toll, dan patuhi rambu-rambu lalu lintas serta arahan petugas jika ada rekayasa lalu lintas demi kelancaran perjalanan,” pungkasnya. (win)