RASIKAFM.COM | SALATIGA – Dengan bekerjasama antara Palang Merah Indonesia (PMI) Salatiga dan Laras Asri Resort & Spa selenggarakan kegiatan aksi donor darah, pada Kamis (27.6.2024).
Bertempat di Merapi Meetingroom, mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB berhasil mengumpulkan sebanyak 70 kantong darah.
Dalam siaran persnya, Ketua Corporate Social Responsibility (CSR) Laras Asri Resort & Spa, Bambang Pramono mengatakan kegiatan ini sebagai upaya mendukung ketersediaan persediaan darah yang stabil khususnya dikota Salatiga.
“Laras Asri Resort & Spa member of New Armada mengadakan kegiatan donor darah ini sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan. Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari komitmen Laras Asri Resort & Spa Salatiga untuk berkontribusi dalam upaya penyelamatan nyawa dan perawatan kesehatan masyarakat setempat.” Kata Bambang Pramono.
Kegiatan donor darah ini merupakan partisipasi aktif dari karyawan hotel, masyarakat umum serta tamu undangan yang mendukung.
Bambang Pramono menambahkan pihaknya merasa senang dan bahagia atas antusias dari para peserta.
“Kami bangga dapat menyelenggarakan kegiatan donor darah ini dan melihat dukungan luar biasa dari masyarakat Salatiga serta dari tamu undangan yang telah hadir. Kegiatan ini adalah bukti nyata bahwa kita semua dapat berperan aktif dalam menyelamatkan nyawa sesama manusia”. Ujar Bambang.
Pihaknya menambahkan jika Laras Asri Resort & Spa Salatiga adalah salah satu resort yang terletak di tengah kota Salatiga. Resort ini menawarkan akomodasi yang nyaman, fasilitas modern dan layanan yang ramah untuk para tamu yang menginginkan pengalaman menginap yang tak terlupakan.