Pada hari Senin, 27 Maret 2023 pukul 14.30, terjadi perampokan di Toko Pak Nasirun di Dusun Pondok Wungu, RT05/RW05, Desa Kaliwungu, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap. Peristiwa ini menimpa dua orang korban, yaitu Nasirun dan Pak Gunawan.
Nasirun, yang berusia 45 tahun dan beralamat di Desa Kaliwunggu RT 05 RW 05 Kecamatan Kedungreja, mengalami luka tembak pada kaki kirinya.[irp posts=”58978″ ]
Sementara itu, Pak Gunawan yang berusia 41 tahun dan beralamat di Desa Kaliwunggu RT 05 RW 05 Kecamatan Kedungreja, mengalami luka tembak pada pahanya. Kedua korban segera dibawa ke Rumah Sakit Agisna Sidarja untuk mendapatkan perawatan medis.
Pelaku perampokan terdiri dari tiga orang yang menggunakan dua sepeda motor Honda Grand dan Honda Beat. Pelaku membawa senjata yang diperkirakan jenisnya adalah senjata sofgun. Setelah berhasil melakukan aksinya, para pelaku kabur dari lokasi kejadian.
Barang yang berhasil dirampas oleh para pelaku meliputi uang sebesar sekitar 100 juta rupiah, satu buah ponsel, dan satu unit CCTV.
Setelah kejadian tersebut, Babinsa melakukan himbauan kepada masyarakat agar lebih waspada dan hati-hati mengingat adanya aksi perampokan yang terjadi di sekitar wilayah tersebut.