Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) kota Salatiga bekerja sama dengan Polres Salatiga lakukan penyemprotan kandang Sapi, langkah ini untuk mencegah penularan Penyakit Mulut dan Kuku hewan ternak di Kota Salatiga. (Kamis 7.7.22)
Kepala Dispangtan Kota Salatiga, Henny Mulyani menjelaskan penyemprotan kali ini difokuskan ke kandang yang ada di Kecamatan Argomulyo Kota Salatiga.
“Seperti kita ketahui bahwa penyemprotan ini merupakan program nasional dengan melibatkan semua unsur,” kata Henny.
Ia menambahkan Upaya yang dilakukan Dinas dalam penanganan sudah membuahkan hasil.
“Alhamdulillah dengan kerja sama berbagai pihak dalam penanganan, produksi sapi juga sudah baik,” ungkapnya.
Menurutnya, angka hewan sapi yang sakit PMK tinggal 126 ekor.
“Mudah mudahan berangsur pulih, untuk total hewan ternak terkena PMK awalnya ada 500 an ekor lebih dan yang mati saat ini ada sembilan,” paparnya.
Keterangan Video:
– Kepala Dispangtan saat diwawancarai media
– Kapolres Salatiga saat memberikan keterangan media
Sementara itu, Kapolres Salatiga, AKBP Indra Mardiana menambahkan kondisi ternak yang ada di Kelompok Tani Rukun Santoso Satu terlihat sehat.
“Selain kegiatan penyemprotan desinfektan ke setiap kandang, kita juga melihat satu per satu kondisi sapi yang ada di kandang tersebut,” kata AKBP Indra Mardiana.
Pihaknya berharap semoga sapi yang ada di Kota Salatiga cepat membaik.
“Besar harapan dengan kegiatan ini, semoga kondisi sapi cepat sehat dan baik serta produksi dari sapi ini semakin meningkat sehingga taraf hidup kelompok tani ini dapat berjalan dengan baik,” ungkapnya.