RASIKAFM.COM | SALATIGA - Untuk pertama kalinya Pemkot Salatiga menggelar Rapat Paripurna Istimewa di Lapangan Alun-Alun Pancasila Salatiga, Senin (24/7/2023).
Pelaksanaan rapat paripurna itu dilakukan dalam rangka bertepatan dengan HUT ke-1.273 Kota Salatiga.
Beratapkan tenda, para pejabat yang melaksanakan rapat itu berada di tengah-tengah keramaian warga sekitar yang juga merayakan hari jadi kota tersebut.
Rapat di tempat terbuka kali ini menjadi kali pertama dalam sejarah di Kota Salatiga.
Menurut penuturan Pj Wali Kota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi, sejumlah hal yang menjadikan rapat itu istimewa yakni dihadiri oleh sejumlah kepala daerah yang sudah purna, ratusan Ketua RW, serta pejabat daerah lain yang menjadi tamu undangan.
“Kami hadirkan tokoh masyarakat bergabung jadi satu,” ungkap Sinoeng.
Ribuan masyarakat yang datang memeriahkan HUT Kota Salatiga tersebut juga disuguhi makanan gratis atau kenduri bersama.
Terdapat 50 stan kuliner dengan berbagai macam jenis makanan dan minuman di lapangan tersebut yang diserbu habis oleh para warga.
Ke depannya, Sinoeng melanjutkan bahwa acara sejenis akan dikemas menjadi salah satu kegiatan pariwisata tahunan di Kota Salatiga.
Dia membeberkan bahwa dirinya juga melihat beberapa turis asing yang turut datang berbaur dengan warga dan menyaksikan gelaran rapat paripurna.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit mengatakan, antusiasme masyarakat dalam acara itu sangat tinggi.
Ini terlihat dari keramaian dan lalu lalang warga di lapangan dan di jalan-jalan sekitar Alun-Alun Pancasila.
“Jadi Hari Jadi Kota Salatiga ini juga hari jadi semua, hari jadi rakyat juga.”
“Sehingga ini momentum bersama untuk berbahagia,” kata pria yang kerap disapa Bung Dance tersebut.
Terdapat juga perwakilan sejumlah Kepala Daerah di Jawa Tengah, meliputi Temanggung, Surakarta, Kota Semarang, serta Kabupaten Boyolali.
Seusai acara itu, Sinoeng dan Dance melakukan potong tumpeng dan pemukulan kentongan sebagai tanda pembukaan kenduri rakyat yang diikuti oleh para pejabat se-Kota Salatiga dan masyarakat.
Ketua DPRD Kota Salatiga, Dance Ishak Palit saat diwawancarai media.