RASIKAFM.COM | UNGARAN – Hartadi Prasetyo (52) seorang jemaah haji yang tergabung dalam kloter 57 asal Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, meninggal dunia di Makkah, Arab Saudi, Rabu (12/6/2024) lalu. Ia meninggal sebelum Armuzna (Arafah, Muzdalifah, dan Mina) dan sempat menjalani perawatan dengan keluhan suspect pneumonia.
Kabar ini disampaikan oleh Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah (Kasi PHU) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Semarang, Titik Halimah. “Sebelumnya yang bersangkutan sempat dirujuk ke KKHI (Kantor Kesehatan Haji Indonesia) dan di RSAS (Rumah Sakit Arab Saudi) Al Noor,” kata Titik ketika dihubungi melalui ponselnya, Sabtu (22/6/2024).
Titik yang juga Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) pembimbing beserta PPIH lain telah melaksanakan takziah di hotel tempat yang bersangkutan menginap.
“Kami berdoa bersama dan juga menyampaikan empat poin hak-hak jemaah haji yang meninggal dunia pra Armuzna,” imbuh Titik.
Sementara itu, pihak Kantor Kemenag Kabupaten Semarang juga telah melaksanakan takziah ke rumah duka di Ungaran Timur dan memberikan hak jemaah tersebut kepada keluarga, berupa air zam-zam lima liter, certificate of death (COD), badal haji, serta sertifikat badal. (win)