RASIKAFM.COM | SALATIGA – Alfonso Mario, warga Jalan Pemotongan, Kelurahan Kalicacing, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga meninggal dunia setelah tertabrak truk sayur di pertigaan Jalan Kartini dan Jalan Adi Sucipto, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (20/4/2025). Korban bernama Alfonso Mario, warga Jalan Pemotongan, Kelurahan Kalicacing, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga.
Plh Kasi Humas Polres Salatiga, Ipda Sutopo, menjelaskan kejadian kecelakaan lalu lintas bermula saat korban mengendarai sepeda motor Vario berpelat nomor H 5621 MK yang melaju dari arah Jalan Adi Sucipto menuju kearah simpang tiga Pegadaian atau Jalan Kartini. Kemudian sesampai di TKP (tempat kejadian perkara) membelok ke kanan hendak menuju kearah Pasaraya.
”Namun saat bersamaan melaju Kendaraan Daihatsu Grand Max berpelat nomor H 9603 AV dari arah Pasaraya menuju ke arah Jetis, diduga karena sepeda motor pada saat membelok tidak memprioritaskan laju dari kendaraan Daihatsu Grand Max yang dikendarai Dedi Triyanto dan jarak yang sudah dekat sehingga terjadi benturan atau kecelakaan lalu lintas,” terang Ipda Sutopo, Minggu 20.4.2025.
Akibat kejadian tersebut pengendara sepeda motor, mengalami luka pada kepala dan kaki kiri dan dilarikan ke RSUD Kota Salatiga untuk mendapatkan perawatan medis.
”Namun setelah sempat mendapatkan perawatan, korban meninggal dunia. Karena adanya benturan di bagian kepala tersebut,” ungkap Ipda Sutopo.
Sutopo mengimbau agar pengendara bisa lebih berhati-hati saat berkendara. Patuhi rambu-rambu lalulintas dan menjaga jarak aman dengan kendaraan lain.