Sementara Pembimbing Karang Taruna Krajan Krandon Lor, Chion Pradata mengatakan bahwa kegiatan membantu masyarakat saat membutuhkan air bersih telah dilaksanakan sejak 2018 lalu secara gratis.
“Ini kami lakukan sejak 2018. Sebelum Covid-19 kami sudah laksanakan kegiatan ini. Alhamdulillah 2018 rutin kami lakukan setiap hari, namun untuk saat ini kami lakukan kegiatan ini setiap Sabtu dan Minggu,” kata Chion.
Pemberian air bersih kepada warga yang terdampak kemarau panjang ini berawal dari rasa simpati anggota Karang Taruna kepada masyarakat yang mengalami krisis air bersih.
“Karang Taruna berinisiatif untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang mengalami musibah salah satunya krisis air bersih,” ujarnya.
Chion mengaku kegiatan ini merupakan kegiatan yang mengasyikan karena selain memacu rasa kepedulian antar sesama, juga dapat mempererat tali persaudaraan.
“Kegiatan ini sangat mengasyikkan. 6000 liter air bersih kami kirimkan ke daerah terdampak,” katanya.